Mempersiapkan mobil di musim hujan, dan memperhatikan saat
berkendara di musin hujan. Musim hujan sepertinya sudah dating sob, saat
seperti ini rasanya akan lebih nyaman jika sobat melakukan aktifitas sehari
hari menuju ke tempat kerja dengan
menggunakan mobil. Karena tidak perlu berbasah basah walaupun memakai mantel
hujan. Buat sobat yang menggunakan kendaraan mobil pribadi, saat nya sobat
mempersiapkan mobil anda untuk berbasah basah kehujanan. Apa saja yang harus
sobat perhatikan dan sobat persiapkan terhadap mobil saat memasuki musim hujan?
Berikut jalanlelaki akan memberi sedikit Tips persiapan mobil sobat di musim
hujan :
1.
Periksa lampu mobil sobat
Pada musim hujan sering kali kita harus menyalakan lampu
pada siang hari, saat kondisi hujan yang lebat, bahkan beberapa kali kerap kita
lihat pengemudi menyalakan lampu Hazard
dan lampu kabut. Hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi akan mengurangi
jarak pandang kita baik ke jalan maupun mobil-mobil lain disekitar kendaraan
kita. Tips buat sobat jejaklelaki untuk kondisi lampu adalah :
- Lampu utama pastikan menyala, usahakan menggunakan lampu standart pabrik. Hindari penggunaan lampu non pabrikan yang menyala putih dengan intensitas pas-pasan. Lampu dengan nyala putih tidak dapat menembus kabut bahkan kadang kurang kelihatan untuk melihat lapisan jalan yang basah oleh air hujan. Lampu yang menyala agak kekuningan justru bagus untuk menembus hujan dank abut.
- Lampu hazard harus berfungsi dengan baik
- Lampu stop jangan sampai mati, pastikan menyala dengan baik sehingga dapat mudah terlihat oleh pengendara di belakang anda saat anda melakukan pengereman.
- Jika diperlukan, pasang lampu kabut akan sangat membantu penglihatan sobat saat melewati hujan yang lebat maupun daerah berkabut
2.
Periksa Wiper
mobil
Memeriksa Wiper sangatlah vital. Dalam hal
ini sobat harus memastikan karet wiper masih dalam kondisi bagus, dan berfungsi
dengan baik untuk membuang air di kaca depan, maupun kaca belakang mobil sobat.
3.
Cek isi air washer mobil
Tidak kalah penting sobat, isi air washer
untuk membilas kaca depan maupun kaca belakang mobil sobat. Tanpa air washer
sobat akan kesulitan jika menghadapi gerimis yang terkadang malah bikin kaca
kotor karena cipratan air dari mobil sebelah.
4.
Pastikan permukaan ban masih bagus
Permukaan ban yang bagus, dengan alur ban
yang masih bagus akan membantu mobil anda melaju dengan lebih aman. Jangan
sampai sobat memaksakan berkendara dengan ban yang kondisi alurnya sudah tipis,
resiko slip saat bermanufer maupun saat pengereman di trek basah.
5.
AC dalam kondisi bagus
Apa hubungan AC sama hujan? Ya, tanpa AC yang
memiliki temperature yang dingin, kaca mobil depan sobat bisa berembun saat
berjalan hujan-hujanan. Hal ini sangatlah mengganggu pandangan sobat saat mengemudi. Kecuali sobat rajin
membersihkan embud dengan kain saja, hehe. Jika mobil sobat tidak dilengkapi AC
sobat bisa mengunakan tipsnya disini
Asuransikan mobil sobat
Jangan lupa, cek asuransi kendaraan sobat untuk jaga-jaga menghadapi hal terburuk yang mungkin bisa terjadi. Bisa mengcover perbaikan kendaraan sobat jika terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, kejatuhan ranting pohon misalnya.
Itulah sobat, hal yang perlu mendapat perhatian ekstra
sebelum mengemudikan mobil sobat di kondisi hujan. Di samping hal itu tentunya
tidak kalah penting kondisi mesin mobil yang prima, dan karet-karet pintu dan
jendela masih memiliki elastisitas yan baik untuk mencegah masuknya air melalui
celah pintu dan jendela, hal ini terutama untuk sobat yang memiliki mobil
dengan usia di atas 10 tahun.
“Tetap waspada di perjalanan, sehebat apapun mobil sobat, tetaplah kewaspadaan dan kondisi
stamina sobat saat mengemudi menjadi kunci utama keselamatan berkendara. Jangan
lupa taati rambu lalu lintas dan menghargai sesame pengguna jalan demi
keselamatan bersama”
Artikel ini tentang :
Tips Persiapan mobil musim hujan
sumber gambar mobilku.org
No comments:
Post a Comment