Saturday, November 11, 2017

REVIEW SPESIFIKASI TOYOTA AGYA 1200CC TERBARU 2017

Mobil Toyota Agya yang kehadiran yang kehadiranya sudah ada di tanah air sejak tahun 2013 lalu, baru-baru ini melakukan facelift dan meluncurkan Agya 1200cc. Pada variant 1200cc ini bahkan tersedia tipe TRD. Perubahan yang dilakukan oleh Toyota dari sisi desain menurut kami cukup menarik. Tampil dengan model lebih sporty dan terkesan tidak sebagai mobil LCGC. Dengan desain lampu yang lebih sporty di tunjang dengan lampu kota yang menggunakan LED bar di headlamp dan kombinasi LED di lampu belakang membuat tampilan Toyota Agya 1200 sangat manis di kala senja dan malam hari. Desain grill dari new Agya juga memberikan peran dalam tampilan barunya yang sporty ini, dengan lubang ventilasi grill yang lebar di bawah bumper. Headlamp mengalami penyegaran dengan menggunakan smoked projector headlamp yang memiliki penerangan lebih terfokus untuk membantu pengemudi melihat kondisi jalan dimalam hari.Bawaan dari New Agya 1200cc diantaranya sudah dibekali dengan rear spoiler dengan High Mounth Stop Lamp.(HMSL) Selain menambah kuat kesan sporty mobil kecil ini, juga memberikan safety lebih karena saat pengereman kendaraan, lampu HMSL lebih mudah terlihat oleh pengemudi di belakang. Meskipun mobil yang berada dibelakang adalah mobil besar seperti truck atau bis.

perubahan penampilan pada New Agya 2017
  • headlamp smoked projector
  • desain headlamp trapesium dengan LED bar sebagai lampu kota
  • desain grill depan yang lebih lebar dan sporty
  • desain foglam (lampu kabut) 
  • desain lampu kombinasi lampu belakang dengan LED combination

Dari sisi spesifikasi teknis, kali ini jalanlelaki.blogspot akan mencoba mereview nya : 
 

MESIN

Tenaga yang dihasilkan oleh mesin Toyota Agya 1200cc ini terbilang cukup besar 88PS/6000rpm dengan torsi 11kgm/4200rpm apalagi denga ukuran sekecil Agya. Dengan bekal mesin yang lumayan besar, Toyota Agya 1200 cc memberikan tarikan yang enteng, dan siap diajak keluar kota jika dibandingkan denga seri 1000cc nya. Ditunjang dengan teknologi 4 silinder dual VVTi mesin Toyota Agya mampu memberikan tenaga extra dengan konsumsi bahan bakar yang lebih ekonomis dan emisi gas buang yang lebih ramah lingkungan. Coba bandingkan dengan Spesifikasi Agya 1000cc, yang tenaga maksimalnya terpaut significant sebesar 20PS dan torsi selisih 2kgm. Kelihatan sekali kalo spesifikasi Agya 1200cc ini tidak dapat diremehkan, mengingat juga selisih dengan Avanza G Power dari Toyota Agya hanya selisih 8PS, sedangkan beban berat kendaraan dan ukuran kendaraan yang lebih kecil.

DIMENSI

 
Dengan dimensi tertera di atas, mobil ini tetap memiliki dimensi yang compact, akan tetapi memiliki ruang interior yang longgar. Jika dibandingkan kompetitor nya kelebihan Agya (dan saudaranya Alya) adalah ruang baris kedua yang lebih luas, serta posisi tempat duduk dengan sandaran yang lebih tinggi, sehingga memberikan kenyamanan lebih bagi penumpang di baris kedua jika dibandingkan dengan kompetitor. Dan lagi ruang bagasi Toyota Agya boleh diadu dengan kompetitor, karena di area bagasi Toyota Agya 2017 mampu mebawa tarvel bags dengan lebih nyaman,

FITUR
 

Dari sisi Fitur baik di Interior maupun Eksterior dapat kita lihat mampu meberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang. Meskipun Toyota Agya merupakan mobil LCGC akan tetapi pihak Toyota tidak main-main  perihal Keamanan dan kenyamanan untuk penggunan Toyota Agya.
Fitur Keamanan, sudah dilengkapi dengan Dual SRS Airbags, dan pada tipe TRD sudah dilengkapi dengan sistem pengereman ABS yang menghindari terkuncinya roda saat melakukan pengereman mendadak. Hal tersebut berguna  agar roda kemudi masih dapat mengarahkan laju kendaraan untuk menghindari terjadinya benturan bersamaan dengan saat pengemudi melakukan pengereman. Untuk semua Tipe Toyota Agya secara keamanan sudah dilengkapi dengan Fitur standar seperti ISOFIX, 3 point Safety Belt. Dan lagi seperti model-model kendaraan terkini, Toyota Agya 1200cc dibekali pula dengan Seat Belt Reminder, yang akan memberikan suara sebagai peringatan bahwa sabuk pengaman belum terpasang. Jangan diremehkan sobat, karena menggunakan sabuk pengaman bukan hanya menghindari Tilang akan tetapi juga memberikan pengamanan kepada sobat saat terjadi kecelakaan untuk meminimalkan resiko terjadinya cedera. Dan perlu sobat ketahui bahwa Airbags tidak akan mengembang jika Seatbelt tidak terpasang sob.
Masih untuk menambah keamanan aktif pada Toyota Agya model 2017 juga dilengkapi dengan lampu tanda belok pada sisi samping kendaraan (side turning lamp) agar lebih mudah terlihat saat kendaraan akan berbelok atau berpindah jalur oleh pengendara lain disekitarnya.

Dari sisi Interior perubahan berarti tidak tampak pada Toyota Agya 2017. Perubahan yang sangat kelihatan ada pada sisi Audio. Dengan audio 2DIN dilengkapi koneksi Bloutooth, serta kontrol Audio pada roda pengemudi, meningkatkan kenyamanan di perjalanan dengan mendengarkan atau melihat video Favorit. Audio steering switch pada roda kemudi juga memanjakan pengemudi Toyota Agya dalam memindah mode, volume dan foward music di Audio dengan tetap bisa Fokus di jalan. Selain lebih nyaman tentunya memberikan keamanan berkendara. 

Nilai plus Toyota New Agya 1200cc
  • Desain lebih sporty
  • Audio lebih mantab dengan koneksi bluetooth
  • Safety lebih baik
  • Mesin lebih bertenaga dengan kapasitas mesin lebih besar
  • Performa mesin lebih baik dengan  teknologi dual VVTi dan 4 silinder
  • ruang duduk baris kedua yang lebih nyaman
  • ruang bagasi yang luas 
  • Finishing produk yang baik

Artikel ini tentang
Agya 1200cc
Agya TRD 2017
Fitur Agya 2017
Spesifikasi Agya 2017
Review Agya 2017 

 gambar sumber website Toyota astra

3 comments: